Senin, 04 Juni 2012

berikut juga 10 ciri Anak Indigo

           Anak indigo yang lahir di dunia ini masing-masing mempunyai misi. Kebanyakan dari mereka merupakan pengkritik suatu rencana yang salah. Mereka bertugas meluruskan ketidakbenaran dan ketidaksamaan yang ada di sekelilingnya. Hal ini ditunjukkan dengan perilaku mereka yang tidak patuh dan kesulitan dalam menjalankan sistem yang ada, misalnya saja penolakan dan sikap kaku terhadap pendidikan yang ada. Menjadi indigo tidaklah mudah, tapi hal itu merupakan suatu tugas yang harus dijalankan. Anak indigo merupakan salah satu orang yang hadir dan membawa hal yang baru terhadap suatu kemajuan hidup manusia di bumi ini.
         Berikut adalah 10 ciri-ciri anak indigo :
1. Memiliki sesuatu keinginan yang kuat.
2. Berdedikasi dengan melakukan apa yang ada di pikirannya daripada mematuhi kehendak orang tua.(terkesan keras kepala)
3. Bijaksana dan mempunyai tahap kesadaran juga mempunyai kebersamaan yang melebihi pengalamannya.
4. Secara emosi, mereka dapat dengan mudahnya bereaksi sehingga tidak jarang mereka memiliki permasalahan dengan kecemasan, depresi atau bahkan stress.
 5. Kreatif dalam berpikir dengan menggunakan otak kanan namun tetap harus berusaha belajar dengan menggunakan otak kiri terutama pada sistem di sekolah.
6. Sering didiagnosis mengalami ADD (attention deficit disorder) ataupun ADHD saat mereka menunjukkan perilaku impulsive (otak memproses informasi lebih cepat) dan mereka selalu bergerak agar lebih fokus.
7. Anak indigo sangatlah peka dan dapat melihat, mendengar atau mengetahui sesuatu hal yang tidak dimiliki orang-orang kebanyakan.
 8. Mempunyai gaya belajar secara visual dan kinestetik, mereka mampu mengingat dengan baik apa yang terekam dalam otaknya.
 9. Apabila keinginannya tidak terpenuhi, maka mereka akan merasa kesulitan dan menjadi self centered, walaupun hal ini bukanlah sifat sebenarnya.
10. Mempunyai potensi dan bakat yang luar biasa, namun dapat hilang begitu saja jika tidak dijaga dan dirawat dengan baik.

ciri-ciri Anak Indigo

            Berikut ini adalah 10 besar ciri khas “bocah Indigo” menurut Magnum dalam tulisan blognya :

1. Mereka mempunyai bau keturunan raja sejak lahir, dan kerap memanifestasikannya
2. Mereka memiliki rasa “ini adalah tempat saya semestinya”, dan akan merasasangat ganjl bila melihat orang lain tidak berpikir demikian
3. “Harga diri” bukan soal, mereka kerap memberitahu orang tua tentang “siapa mereka”
4. Mereka tidak akan melakukan hal yang spesifik, misalnya berbaris berurutan adalah suatu hal yang sulit bagi mereka
5. Terhadap hal yang kaku dan tidak memerlukan kreatifitas, ia merasa tidak terbiasa
6. Baik di rumah atau sekolah, biasanya mereka dapat menemukan cara kerja yang lebih baik, sehingga mereka dianggap sebagai perusak tata tertib yang sudah berjalan
7. Biasanya mereka introvek (menyembunyikan perasaan), merasa tidak ada orang di dunia ini yang dapat memahami mereka
8. Mereka tidak pernah pelit terhadap kebutuhan pribadi
9. Kemampuan “mata batin” mereka secara umum sangat kuat, bisa langsung mengetahui permainan orang dewasa
10. Mudah hanyut dalam kecanduan dan kebiasaan jelek lainnya.
         
             Dalam The Care and Feeding of Indigo Children, Jan Tobler menyebutkan sedikitnya 10 ciri anak indigo.

1. Non-kompromisits terhadap sistem yang berlaku. Seringkali mereka menemukan cara-cara yang lebih tepat
2. Suka menyendiri. Kadang sulit untuk bersosialisasi
3. Datang ke dunia dengan perasaan ingin berbagi
5. Memahami betul hak eksistensi dirinya di dunia ini. Mereka justru heran jika ada yang menolaknya
6. Merasa dirinya bukanlah yang utama.
7. Sulit menerima otoritas mutlak tanpa alasan
8. Sulit menunggu giliran
9. Tidak menyukai hal-hal ritual. Atau hal-hal yang tidak memerlukan pemikiran kreatif
10. Tidak merespons aturan-aturan yang kaku (misalnya: tunggu sampai ayah pulang)
11. Tidak malu untuk meminta apa yang dibutuhkannya.
            Selain itu, dalam buku The Indigo Children, Doreen Virtue, Ph.D, menyebutkan pula beberapa karakteristik untuk mengidentifikasi anak-anak berbakat khusus itu, yaitu: Sangat sensitif.
1. Energinya sangat berlebihan.
2. Mudah bosan.
3. Perlu orang dengan kondisi emosi yang lebih stabil dan nyaman untuk berada di sekelilingnya.
4. Mempunyai pilihan sendiri untuk belajar, terutama untuk membaca dan matematika.
5. Mudah frustrasi. Sebab, umumnya mereka mempunyai banyak ide, namun kurang sumber daya atau orang-orang yang dapat membantu mereka.
6. Belajar lewat cara eksplorasi.
7. Tidak bisa diam kecuali mereka menyatu dalam sesuatu hal yang sesuai dengan minatnya.
8. Mempunyai ketakutan seperti kehilangan atau ditinggal meninggal oleh orang yang dicintainya.
9. Jika pengalaman pertamanya mengalami kegagalan, mereka mungkin akan menyerah dan membuat blok pembelajaran secara permanen.

ada beberapa hal yang aku alami,ada juga yang tidak aku alami :)

9 penderitaan anak Indigo

9 Penderitaan yang Ditanggung Anak Indigo

 
                 Terlahir sebagai anak Indigo bukanlah sebuah pilihan, tetapi merupakan takdir yang tidak bisa dihindari. Ketika dia menyadari kehadirannya bukan sebagai orang biasa, merasakan kemarahan yang besar terhadap perilaku manusia yang buruk dan jahat, melihat sesuatu yang tidak bisa dilihat orang lain, ingin merubah dunia menjadi lebih baik dengan kekuatan sendiri, saat itu dia tidak bisa lagi melepaskan diri dari tanggung jawab, karena dia sudah menyadari bahwa dia adalah seorang anak Indigo.
Hari-harinya dipenuhi oleh pemikiran-pemikiran yang mendesak, susah tidur dengan tenang, dan penglihatan-penglihatan yang mengganggu pikiran dan perasaan, sepertinya hidupnya sudah ditakdirkan untuk menanggung semua itu. Dia mungkin bisa melupakannya untuk beberapa saat, tetapi pemikiran-pemikiran dan suara-suara akan terus mengisi hari dan malamnya.
Berikut adalah 10 penderitaan yang harus ditanggung oleh anak Indigo sebagai resiko keindigoannya. Dampaknya bisa dikurangi apabila mendapatkan bimbingan dan penyembuhan yang tepat. Bagi sebagian anak Indigo proses penyembuhan bisa dilakukan sendiri tanpa bantuan orang lain.

            1. Sakit kepala yang hebat
Hampir semua indigo pernah mengalami sakit kepala yang hebat. Hal ini disebabkan proses berpikir yang keras tanpa dikehendaki, banyak hal yang ingin dilakukan tapi tidak bisa diatasi, dan pikiran yang terlalu luas memasuki hal-hal yang tidak bisa disentuh oleh pemikiran manusia pada umumnya. Kondisi ini memerlukan energi besar dan proses berpikir yang berat.
Terapi obat mungkin bisa membantu, tetapi bersifat non permanen dan beresiko kelebihan pemakaian karena penggunaan yang terus-menerus. Meditasi dan perbaikan aura cakra adalah terapi terbaik, selain bisa dilakukan sendiri juga mempunyai resiko yang lebih ringan. Mungkin juga perlu belajar memperlambat detak jantung dan menurunkan tekanan darah.

            2. Susah tidur
Suara-suara yang mengganggu, penampakan-penampakan, melihat penderitaan alam, sukma yang berjalan kemana-mana, dan pemikiran-pemikiran idealis yang menuntut perwujudan membuat seorang anak indigo susah untuk tidur. Walaupun mata terpejam tetapi tetap mendengar dan berpikir.
Anak Indigo harus belajar untuk sering berkoneksi dengan Tuhan lebih intensif dan berpasrah dengan segenap jiwa kepada-Nya. Lepaskan semua beban pikiran, mintalah pentunjuk dan serahkan kepada-Nya untuk menyelesaikan.

             3. Lambung yang lemah
Salah satu organ tubuh yang paling menderita disebabkan stress karena berpikir dengan berat adalah lambung. Lambung yang lemah akan bereaksi negatif berupa produksi asam lambung yang berlebihan pada saat anak Indigo stress. Makan obat sakit lambung secukupnya dan perbanyak ibadah serta lakukan meditasi untuk penenangan.

             4. Empati yang menyakitkan
Tidak mudah untuk berempati terhadap penderitaan orang lain, atau alam yang sedang dizholimi oleh manusia-manusia jahat dan serakah, sedangkan sedikit yang bisa dilakukan untuk memperbaiki keadaan buruk itu. Rasa empati ini sering kali berakibat buruk kepada anak Indigo. Disebabkan kepekaan yang berlebihan pada anak Indigo, rasa empati yang mendalam bisa menjadikan dirinya ikut menderita. Rasa empati terhadap orang yang sakit bisa membuat anak Indigo menderita penyakit yang sama, seperti terjadi penularan walaupun bukan penyakit yang menular.
Untuk mengurangi efek negatif rasa empati yang mendalam ini sebagian anak Indigo mengambil sikap tidak acuh yang berlebihan. Sehingga mereka tampak sebagai anak yang tidak peduli lingkungan sosial dan tidak mau bergaul.
Sebaiknya rasa empati disalurkan ke dalam bentuk tindakan langsung seperti mengobati orang yang sakit atau berdoa kepada Tuhan untuk kesembuhan dan kebaikan orang lain. Penyaluran energi dalam bentuk kepasrahan kepada Tuhan adalah jalan yang paling efektif.

             5. Rasa marah yang mendesak
Rasa marah melihat perilaku manusia yang buruk dan jahat adalah alasan utama seorang anak Indigo ingin menunaikan kewajibannya. Rasa marah ini kemudian berwujud menjadi semangat yang besar untuk mengubah keadaan menjadi lebih baik. Bagi anak Indigo yang belum menemukan jati dirinya, biasanya rasa marah ini bisa berakibat buruk terhadap perilakunya kepada orang di sekitarnya. Perlawanan dan protes-protes akan selalu ditunjukkannya kepada orang di sekelilingnya, seperti orang tua, saudara-saudaranya dan guru di sekolah yang tidak memahami keadaannya.

            6. Kepribadian yang berubah-ubah
Persinggungan anak Indigo dengan dimensi supranatural yang terlalu sering dan mendalam mengakibatkan pengaruh negatif berupa “jejak yang tertinggal”. Hal ini semacam sisa-sisa efek elektromagnetik pada sel-sel otak. Jejak-jejak dimensi lain ini kemudian akan berulang berupa “kunjungan-kunjungan” yang berlanjut.
Karena suara dari dimensi lain itu datang berupa gelombang yang kemudian ditafsirkan sebagai suara di dalam batin, seringkali anak Indigo mengalami efek kebingungan berupa kepribadian ganda. Bahkan seringkali antar “pribadi” terjadi pertentangan pendapat dalam menghadapi suatu permasalahan.
Untuk mengatasi hal ini anak Indigo harus mempertajam indera keenamnya untuk membedakan setiap “pribadi” yang datang. Mungkin diri anak indigo akan menjadi sebuah forum pertemuan berbagai “pribadi”, namun sebagai pribadi yang bebas seorang anak Indigo harus mampu mandiri dan mempunyai pandangan atau keyakinan sendiri yang kuat. Jadikan setiap informasi yang datang sebagai pengetahuan dan dimanfaatkan seperlunya sesuai dengan kebutuhan.

                 7. Dilematis
Ada sebagian anak Indigo – umumnya yang sudah menginjak remaja – yang mengalami kebingungan untuk memilih antara dua hal, apakah akan terus menjadi anak Indigo dengan segala atribut dan tanggung jawabnya atau berusaha memadamkan keindigoannya dan tidak peduli dengan apa pun yang terjadi di sekitarnya. Kedua pilihan itu sama-sama tidak enak, terlebih-lebih kalau harus memadamkan keindigoan sedangkan tuntutan tanggung jawab terus mengejar-ngejar. Bisa-bisa hidup seorang Indigo akan dihantui perasaan bersalah sampai dewasanya.

                    8. Cap “aneh”
Cap “aneh” sebetulnya hal lumrah bagi seorang Indigo. Tetapi stempel “aneh” ini akan menjadi permasalahan serius bagi anak-anak yang belum bisa menerima penolakan lingkungan. Perlu pengertian orang tua dan orang di sekitarnya untuk tidak terlalu memposisikan anak Indigo sebagai “alien” di lingkungannya sendiri.

                   9. Dijauhi teman-teman
Beberapa anak Indigo dijauhi dalam pergaulan teman sebayanya karena dia lebih sering menjadi “orang tua” bagi teman-temannya, ketimbang sebagai teman bermain. Peringatan-peringatan, nasehat dan larangan-larangan membuat anak-anak lain jengkel dan menjauh.
Walaupun kesendirian lebih disukai oleh anak Indigo daripada berkumpul dengan teman-temannya, sebaiknya dia tetap harus bersosialisasi dengan tetap bersekolah dan bermain bersama keluarga.
Bagi para orang tua dan guru anak-anak Indigo hendaknya memahami bahwa anak Indigo mempunyai kondisi kejiwaan yang khusus. Pemahaman orang-orang di sekitarnya atas keadaan mereka akan sangat membantu penyembuhan luka batin yang dialaminya. Menjadi tanggung jawab kita bersama menghantarkan mereka menuju keberhasilan hidup di masa dewasanya kelak.

aku juga mengalami kejadian diatas,kalau kamu? :)

Anak Indigo

              Anak indigo atau anak nila (Bahasa Inggris: Indigo Children) adalah anak yang memiliki konsep dari Zaman Baru yang memiliki karakteristik berbeda dari anak-anak seusianya. Anak ini memiliki sifat yang unik untuk membedakan generasinya dengan generasi sebelumnya.
             Istilah indigo, ini menunjukkan warna aura tubuh yang didominasi oleh warna nila didalam warna kehidupan mereka. Indigo sendiri juga terkait dengan indra keenam yang terletak pada cakra kening merupakan mata ketiga yang berpusat ditengah kepala, menggambarkan intuisi dan kekuatan batin yang luar biasa tajam yang melebihi kemampuan orang kebanyakan. Kebanyakan dari mereka memiliki kelebihan dengan bakat yang luar biasa atau secara akademik mempunyai prestasi. Anak indigo juga mampu menunjukkan empati yang sangat dalam dan mudah merasa iba serta tampak bijaksana untuk anak seusianya.
                 Anak indigo yang lahir di dunia ini masing-masing mempunyai misi. Kebanyakan dari mereka merupakan pengkritik suatu rencana yang salah. Mereka bertugas meluruskan ketidakbenaran dan ketidaksamaan yang ada di sekelilingnya. Hal ini ditunjukkan dengan perilaku mereka yang tidak patuh dan kesulitan dalam menjalankan sistem yang ada, misalnya saja penolakan dan sikap kaku terhadap sistem pendidikan yang ada.
                  Anak indigo juga sering menunjukkan perilaku memberontak terhadap suatu pemerintahan, tidak patuh terhadap aturan atau adat, kesulitan dalam mengelola emosinya dan sangat peka. Tidak jarang pula anak menunjukkan sikap yang sangat dingin dan tidak mempunyai perasaan. Terkadang beberapa orang akan mencap anak dengan indikasi gangguan ADD (attention deficit disorder). Bentuk perilaku tersebut kadang-kadang menyebabkan kesulitan bagi anak-anak ini dalam melewati masa anak-anak, bahkan dalam melewati masa remaja (Chapman. 2006).
Menjadi indigo tidaklah mudah, tapi hal itu merupakan suatu tugas yang harus dijalankan. Anak indigo merupakan salah satu orang yang hadir dan membawa hal yang baru terhadap suatu kemajuan hidup manusia di bumi ini.

Karakteristik

Karakteristik Anak Indigo :
  1. Mempunyai kesadaran diri yg tinggi, terhubung dengan Sang Sumber (Tuhan).
  2. Mengerti jika dirinya layak untuk berada di dunia.
  3. Mempunyai pengertian yang jelas akan dirinya.
  4. Tidak menyukai kedisiplinan dan cara-cara yang otoriter tanpa alasan yang jelas.
  5. Sering menolak mengikuti aturan atau petunjuk.
  6. Tidak sabaran dan tidak suka bila harus menunggu.
  7. Tidak menyukai sistem yang sifatnya statis dan tidak kreatif.
  8. Mereka punya cara yg lebih baik dalam menyelesaikan masalah.
  9. Tidak bisa menerima hukuman yang tanpa alasan, selalu ingin alasan yang jelas.
  10. Cepat bosan dengan tugas yang diberikan.
  11. Cenderung Kreatif.
  12. Mudah teralihkan perhatiannya, tetapi juga mampu mengerjakan banyak hal bersamaan.
  13. Menunjukan intuisi yang kuat.
  14. Punya empati yang kuat terhadap sesama, atau tidak punya empati sama sekali.
  15. Sangat berbakat, rata-rata sangat cerdas dan pintar.
  16. Saat kecil sering diidentifikasi menderita ADD / ADHD (Atenttion Defisit Disorder atau susah konsentrasi) / ADHD (Attention Defisit and Hyperactive Disorder atau hiperaktif).
  17. Mempunyai visi dan misi yang kuat.
  18. Pandangan mata mereka terlihat bijaksana dan mendalam.
  19. Mempunyai kesadaran spiritual atau mempunyai kemampuan psikis.
  20. Mengekspresikan kemarahan dan mempunyai masalah dengan menahan amarah.
  21. Membutuhkan dukungan untuk menemukan diri mereka.
  22. Berada di dunia untuk merubah dunia, untuk membantu kita hidup dalam keharmonisan dan damai.
  23. Dapat meningkatkan getaran planet.

Karakteristik Indigo Dewasa :
  1. Mereka pintar walaupun tidak selalu berada di tingkatan paling atas.
  2. Kreatif dan sangat senang menciptakan sesuatu.
  3. Selalu ingin tahu kenapa, khususnya jika mereka tertarik sesuatu.
  4. Tidak suka akan pekerjaan berulang-ulang di sekolah.
  5. Sering memberontak di sekolah, menolak mengerjakan tugas dan lain-lain, atau ingin memberontak tapi tidak berani karena ada tekanan dari orang tua, guru, dan teman.
  6. Punya masalah untuk adaptasi keberadaannya, seperti tidak diterima, atau terasing.
  7. Terkadang punya perasaan ingin bunuh diri, tapi tidak benar-benar melakukannya.
  8. Punya masalah dengan amarah.
  9. Tidak nyaman dengan politik karena merasa suara mereka tidak dihitung, dan tidak peduli dengan hasil yang keluar.
  10. Tidak terima bila hak-hak mereka diambil atau diinjak-injak.
  11. Punya keinginan yang kuat untuk merubah dunia, tapi kesulitan menemukan jalurnya.
  12. Mempunyai ketertarikan akan hal spiritual dan kemampuan psikis saat usia muda.
  13. Punya beberapa “Role-Model” Indigo.
  14. Punya intuisi yang kuat.
  15. Punya sifat atau jalan pikir yang tidak biasa, meloncat-loncat di tengah pembicaraan.
  16. Mengalami pengalaman spiritual, psikis dan lain-lain.
  17. Sensitif terhadap gelombang elektromagnetik.
  18. Mempunyai kesadaran akan dimensi lain.
  19. Secara seksual sangat ekspresif atau malah menolak seksualitas aga bisa mencapai kesadaran spiritual yang lebih tinggi.
  20. Mencari arti hidup mereka dan mengerti tentang dunia, mereka bisa mencarinya dengan melalui agama, buku dan lain-lain.
  21. Waktu mereka merasa diri mereka seimbang, mereka akan menjadi kuat, sehat, dan individu yang bahagia.

Sejarah

              Istilah "anak indigo" pertama kali dikemukakan oleh Nancy Ann Tappe, seorang cenayang pada sekitar tahun 1970-an. Nancy Ann mengaku memiliki kemampuan untuk melihat aura seseorang dan ketika itu ia melihat anak-anak dengan aura indigo yang belum pernah ada sebelumnya. Singkatnya, anak-anak indigo memiliki karakteristik yang sama. Mereka mempunyai empati yang tinggi dan umumnya memiliki perilaku yang tidak lazim untuk anak seusianya.
              Para pengikut New Age menganggap bahwa keberadaan anak indigo merupakan sebagai jawaban untuk memperbaiki dunia. Namun sebaliknya, banyak juga orang yang beranggapan bahwa anak-anak dengan karakteristik seperti itu adalah penderita kelainan perilaku yang sering diindentifikasi sebagai hiperaktif, tetapi anak seperti itu memiliki sifat yang budiman.



aku juga mengalami kejadian di atas,kalau kamu? :)

ciri-ciri fisik anak indigo


Ciri-ciri fisik sejak lahir, anak-anak hingga dewasa
             Anak Indigo terlahir dengan jiwa yang tua, atau tingkat kedewasaan dini pada usia sangat muda atau anak-anak. Sebagian anak Indigo bahkan memperlihatkan pertumbuhan jiwa yang luar biasa sejak usia bayi, seperti kemampuan berpikir analitik dalam memahami fungsi benda-benda, menilai karakter orang dewasa, mengungkapkan maksud hatinya kepada orang di sekitarnya, dan lain sebagainya. Pengaruh perkembangan jiwa yang terlalu cepat itu juga tampak pada pertumbuhan fisik seperti gigi yang muncul lebih cepat, dan kemampuan motorik seperti berjalan dan berbicara yang lebih dulu dari bayi pada umumnya.
Karena kemampuan anak Indigo terletak pada kekuatan jiwanya, maka bentuk fisik secara spesifik banyak terdapat di bagian kepalanya. Ciri yang khas adalah bentuk kepala yang sedikit agak lebih besar dari bayi atau anak-anak pada umumnya, terutama pada bagian lingkar kepala, dan dahi serta kening yang lebih lebar.
Kuantitas otak anak Indigo biasanya lebih besar disebabkan penggunaannya relatif lebih sering sejak usia dini tadi. Mereka berpikir dan menganalisa setiap apa yang dilihat, didengar atau dirasakannya.
Pelebaran pada lingkar kepala menunjukkan penggunaan kemampuan telepati, pada kening adalah analitik, sedangkan dahi adalah visualisasi dan imajinasi citra-citra supranatural.
              Bentuk daun telinga pun mempunyai bentuk yang sedikit lebih keluar dari kepala, memanjang pada bagian ujung atas, dan agak menekuk ke atas pada bagian cuping bawah. Lebih kuatnya “insting reptil” merupakan sebab kemunculan ciri binatang yang tergambar pada bentuk daun telinga ini.
Begitu juga dengan mata, terutama tatapan mata yang sangat tajam dan dalam, dengan bagian pupil atau orang-orangan mata yang lebih besar, sehingga tampak hanya tersisa sedikit ruang untuk warna putih mata. Pandangan mata anak Indigo bertolak belakang dengan pandangan mata anak autis. Kalau anak autis tidak bisa menatap mata orang lain, atau tidak bisa berkonsentrasi pada satu titik dalam waktu yang lama, sedangkan anak Indigo sebaliknya, mereka dengan berani menatap – sambil menganalisa karakter – orang dewasa di depan mereka, dan tingkat konsentrasinya terhadap sesuatu sangat tinggi untuk ukuran mereka. Sedangkan orang-orangan mata yang lebih besar menunjukkan kemampuan melihat makhluk gaib dan hal-hal yang tersembunyi lainnya dari dimensi-dimensi lain. Selain itu ada sebagian anak Indigo yang terlahir dengan mata agak sedikit jereng, baik ke tengah – ke arah hidung – atau ke luar.
Susunan gigi-geligi mereka biasanya terlihat rapi dan bagus, dan terasa sangat tajam apabila anda merasakan gigitannya. Pada usia bayi ketika mulai tumbuh satu dua gigi, mereka cenderung melakukan kegiatan gigit-menggigit yang lebih sering dan intensif.
                Ada semacam tanda aneh yang mungkin ditemukan pada saat kelahirannya – dan mungkin terbawa sampai usia beberapa tahun. Tanda itu terdapat di dahi, di antara kedua mata, sedikit agak di atasnya. Tanda yang pada sebagian anak Indigo terlihat cukup jelas seperti bekas pukulan yang membekas dalam dengan warna agak gelap samar. Tanda ini seperti “mata ketiga” yang menampakkan dirinya secara fisik.
Demikianlah sedikit pengetahuan saya tentang ciri-ciri fisik anak Indigo, yang mungkin bisa membantu para orang tua dalam mengenali keindigoan pada anak-anak mereka, terutama sejak usia bayi (balita) hingga usia anak-anak. Ciri-ciri tersebut di atas bisa saja akan bertahan hingga usia dewasa, namun biasanya akan mengalami penurunan atau peningkatan sesuai perubahan perilaku dan emosi jiwa. Namun secara umum, ukuran kepala yang lebih besar, bentuk daun telinga, dahi dan kening yang lebar, dan tatapan mata akan bertahan hingga usia dewasa.


adakah bentuk itu pada anda?
kalau aku ada beberapa yang begitu :)


pengalamanku (part4)

                     halo kawan-kawan semua,seperti biasa aku akan melanjutkan pengalamanku yang ke empat,langsung aja ya!....

                    sewaktu ldk ada adik kelas yang bisa melihat makhluk astral dikelasku,tapi aku sedikit tidak percaya,aku juga belum pernah melihat makhluk itu dikelas,mungkin dia ganjen kali ya oleh sebab itu dia diganggu,hari senin setelah ldk aku bercerita tentang kelas ku(aku kelas 2 sma) tapi tidak ada yang percaya,ya akhirnya aku hanya bisa terdiam dengan semua itu.
                   tanggal 15 oktober-17 2010 sekolahku mengadakan perkemahan,aku yang mengikuti organisasi itu menjadi panitia,hehe aku dibagian peralatan yang harus dibawa oleh peserta+panitia,sehari sebelum kemah,beberapa panitia mencuci peralatan masak yang dibutuhkan(waktu itu aku laki-laki sendiri karena yang lain sudah pada pulang,kebanyakan perempuan semua).aku ingin membuktikan penampakan yang diceritakan waktu ldk,aku perhatikan kelasku dari luar ternyata benar,disitu aku melihat pocong sedang berdiri menatap wajahku,Astagfirullahal'adzim wajah pocong itu hancur,aku takut sekali disitu,akhirnya aku buru-buru ke teman-temanku yang sedang mencuci piring,aku bertugas membawa peralatan yang akan dicuci,nah jalan menuju tempat pencucian itu melewati kelasku(karena itu akses yang paling cepat),aku ketakutan juga disitu, tapi aku beranikan diri untuk mengambil lagi peralatan yang dibutuhkan,diseblah ruangan ekskul pramuka adalah wc,nah di wc itu pintunya belum ditutup(pintu masuk ke wc,di dalamnya masih ada ruangan wcnya lagi),disitu aku mendengar "brak" seperti ada yang jatuh,aku melihat ke arah situ tapi tidak ada apa-apa,setelah itu aku coba melihat lagi,ternyata ada pocong lagi,tapi mukanya tertutp kain putih semua dia sedang loncat-loncat,aku takut sekali,terus juga tanpa sengaja aku juga melihat ke salah satu ruangan kaka kelas 3 ips,aku melihat dari kejauhan seperti ada perempuan sedang membelai rambutnya,aku semakin ketakutan,lalu aku buru-buru ke tempat teman-temanku lagi.
                  waktu itu sudah pukul 5 sore(aku bisa tau karena aku bertanya kepada temanku yang membawa jam tangan) setelah keluar dari sekolah aku menceritakan pengalamanku,ternyata teman-temanku banyak yang ketakutan "ah dede kamu sih mau maghrib tersu juga saya belum mandi,janagn nakut-nakutin",karena pada ketakutan akhirnya aku tidak bercerita apa-apa lagi.


bersambung.............

Minggu, 03 Juni 2012

pengalamanku (part 3)

                    halo kawan-kawan semua! aku mau melanjutkan pengalamanku yang ketiga,langsung saja ya...

                karena sering mengalami kejadian aneh,aku berdoa kepada Allah berharap jangan sperti ini terus,aku ingin ditutup,benar saja aku tidak merasakan hal-hal seperti itu lagi,tapi ketika di sma,anehnya aku mulai merasakan hal-hal ghaib lagi,ternyata sekolahku yang dulunya bekas kuburan menjadi pemacu indra ke 6 ku lagi,aku disitu serba salah terlebih di kelas 1 sma aku mulai membaca fikiran orang,aku disitu benar-benar sperti orang tak waras,padahal dulu aku minta ditutup tapi kini kembali lagi,walau tidak aktif sekali tapi aku sangat ketakutan.
               waktu itu ,malam hari aku lupa tanggal bearapa,aku lagi benerin sabukku khusus dari sekolah yang kelonggaran diruang tamu,tapi aku merasakan diluar ada yang memanggil namaku,lalu aku menoreh disitu aku sempat kaget karena yang memanggil namaku itu Almarhum haris,yang membuat aku bingung disitu aku setengah sadar,aku tidak bisa berkata apa-apa,dia menyapaku sambil lari-lari ceria " Dede" setelah itu dia lari dan aku langsung sadar.
            terus waktu tahun 2010 tepat sehari tanggal kematian haris isman(Alm) oh ya aku baru ingat dia meninggal tanggal 20 februari 2009 nah ketika tanggal 21 februari 2010 aku lagi tidur di kamar,dini hari jamnya aku lupa,hehe dikamarku banyak nyamuk terus juga obat nyamuk yang aku pasang posisinya tidak benar jadi aku betulkan,ketika aku betulkan aku melihat ke arah luar seperti ada pocong yang lagi berdiri di depan kamarku,aku hanya melihat bagian kakinya yang kotor terkena tanah(pintu kamarku rusak jadi kamarku terbuka lebar) aku kaget lalu aku buru-buru tidur.
            waktu tahun 2010,kelas 2 sma aku juga mengalami kejadian aneh,waktu itu disekolah mengadakan ldk buat anak-anak osis,aku panitia mewakili ekskul jurnal(karena aku ikut organisasi jurnal)  di situ aku melihat banyak penampakan seperti di salah satu ruangan kelas tiga,aku melihat pocong berdiri dekat jendela(tapi di dalam ruangan) dia menatap aku dengan tatapan mneyeramkan aku takut sekali,terus waktu kencing di kamar mandi juga aku mendengar ada yang bernyanyi di dlm kamar mandi di bagian atas,tapi aku tak berani menoleh,terus ketika kaka kelas menentukan kelas mana yang akan mereka pilih aku menasehati ke salah satu kaka kelas jangan menggunakan kelas itu(kelas 3 ips dekat gudang) karena aku merasa makhluk astral disitu kalau sudah malam waktunya mereka dan tidak boleh di ganggu,aku juga sempat cerita ketamnku,sarah wakil dari jurnal juga,tapi kaka kelas itu tidak percaya,setelah beberapa menit kemudian di kelas banyak yang teriak-teriak terus banyak yang menangis dan banyak yang tidak kuat,akhirnya mreka semua keluar dari ruangan itu,aku menasehati beberapa dari mereka yang masih sadar jangan ada yang melamun,ya mereka menurut sampai pagi Alhamdulillah lancar.

              maaf ya kawan-kawan aku bercerita begini,harap maklum baru awal,aku juga tidak menceritakan semuanya,aku merangkum beberapa pengalamanku hehe :)

bersambung...........
           

pengalamanku (part 2)

        halo kawan-kawan semua? apa kabar? semoga dalam keadaan baik ya :)
sekarang aku mau bercerita pengalamanku yang kedua silahkan dibaca ya!...
       

       waktu kelas 3 smp,pulang pengayaan,aku lupa tanggal berapa,tapi aku ingat bulan februari tahun 2009,hari sabtu temanku,haris isman(Alm)dia mengambil karterku yang aku pinjam kepada temanku
,dia membawa karterku lari kelapangan,lalu aku mengejar dia,tapi yang membuat aku heran dia lari kencang sekali seperti angin,dilapangan juga ada jemuran penjaga sekolah,ketika dia melewati jemuran itu,tiba-tiba aku terdiam,disitu aku jelas sekali melihat kalau dia besok hari minggu akan meninggal,awalnya aku tidak percaya,aku bingung kenapa aku begini? setelah terdiam lalu aku mengejar dia lagi,eh tapi dia malah melempar karterku kearah dekat saluran got,ya sudah aku tidak mengambilnya hehehe :)
         malamnya perasaanku semakin tidak karuan,semakin tidak enak,aku hanya bisa berdoa jangan sampai terjadi sesuatu yang buruk,ketika hari minggu aku dikamar aku merasa tidak sendiri,di dekat lemari ada sosok hitam yang ingin menyampaikan sesuatu padahal jelas banget di kamar aku sendirian,di kamar juga aku iseng-iseng membuka hp kakaku,di hp kakaku ada sms,aku baca itu sms itu,smsnya lumayan serem tapi dengan suasana begitu aku tambah ketakutan,aku hanya bisa diam di kamar,aku ntiduran di kasur membelakangi sosok itu,lalu aku mengintipsedikit kearah dia dan ternyata dia masih ada,setelah beberapa menit kemudian aku memberanikan diri untuk keluar dari kamar,setelah keluar dari kamar aku lega sekali,tapi aku tidak berani menceritakabn pengalaman ini kepada keluargaku.
           esoknya hari senin aku berangkat seperti biasa,tapi aku juga bingung kenapa hari senin itu aku lupa sama kejadian hari sabtu dan minggu itu,di sekolah ketika upacara aku tidak melihat haris isman,nah yang bikin aku bingung juga kenapa aku mencari orang itu?? pembina upacara lalu bilang " turut berduka cita atas meninggalnya harris siman,disitu aku shock banget,tidak menyangka ketika pembina upacara bilang begitu aku ingat dengan kejadian hari sabtu dan minggu itu.
          setelah kejadian itu aku tidak berani lagi bercerita kepada siapapun,aku takut kalau aku bercerita nanti tidak ada yang percaya :)


bersambung......

Sabtu, 02 Juni 2012

pengalamanku

           perkenalkan namaku Dede,aku pemilik blog ini,aku ingin berbagi kisah pengalamanku...ok langsung aja ya!...
           waktu aku kecil naik bus bersama orang tuaku ingin ke rumah saudara di daerah lahat,sumatera selatan,ditengah jalan aku melihat sesosok laki-laki sedang berdiri dia memakai kain yg menutupi tubuhnya,waktu aku masih kecil juga aku udah tau yg namanya hantu pocong bentuknya seperti apa dll.dan setelah kufikir-fikir ternyata itu pocong dia berdiri saja disitu,aku hanya bisa diam tanpa berbicara kepada ibuku yg sedang tidur disebelahku(waktu itu posisiku dekat jendela jadi aku bisa melihat ke arah luar),awalnya aku sempet bingung kenapa aku bisa begini,waktu terus berjalan dan semuanya berlalu,
             ketika aku smp kelas 1 waktu itu kakeku(Alm) dirawat dirumah sakit perasaanku tidak karuan aku merasakan kalau kakeku akan meninggal di hari sabtu jam tujuh malam  dan aku bilang ke kakaku "teh gawat hari sabtu" terus kakaku bilang "hus ga boleh begitu".aku hanya bisa diam dan tak bsa berkata apa-apa lagi dan ketika hari sabtu jam tujuh malam,Inalillahi Wa Ina Ilaihi Rojiun kakeku meninggal pas jam tujuh malam,aku disitu sedih banget tapi aku juga masih tidak mengerti kenapa aku bisa begini?
             ketika liburan smp kelas 2 (naik kekelas tiga) malam itu aku bermimpi di smpku ada pocong yang tiba-tiba muncul dari brangkas kelasku(di mimpiku ga tau kenapa ada brangkas di kelasku,brangkas itu tiba-tiba terbuka dengan sendirinya ketika di chek sama guru matematika ga ada apa-apa,setelah guru itu melanjtkan mengajar tiba-tiba keluar pocong tapi mukanya tertutup kain jadi tidak kelihatan mukanya).aku yang lagi diajari matematika oleh temanku,tiba-tiba dia berteriak "ada pocong" lantas kelas gaduh semua pada keluar kelas termasuk aku,suasana pada saat itu gelap banget tapi ga ada tanda-tanda dan pocong itu lalu dimasukan kedalam peti9pocong itu ga bergerak)hujan,maksudnya gelap seperti berduka cita,dideket air mancur sekolah aku melihat guru biologiku(Alm) sedang duduk diatas motor sambil memandang ke arah sekolah dia menangis,aku bertanya kepada dia "bapak kenapa?'' terus pak guruku bilang" ga kenapa-napa" lalu dia menyuruh aku,desi dan agung membawa arang ke areal pemakaman pocong itu,yang bikin aku bingung kenapa pak guruku perhatian sama pocong itu dan yang perhatian cuman dia ga ada guru yang lain,lalu aku dan deis menurut tpi agung ga mau,dia lantas entah pergi kemana,ketika dipemakaman aku melihat ada seperti kiyai yang mendoakan makam itu,suasana makam itu juga diberi rumah khusus,lalu aku mengantar arang sampai disitu,aku hanya memperhatian kiyai itu.
               esoknya ketika aku bangun,aku dapet sms dari temanku kalau guru biologiku(yg dimimpiku tadi)meninggal aku kaget,lho berarti yang dimimpiku maksudnya ini?? aku hanya bisa diam disitu banyak yang melayat,aku ingin ikut,tapi kesekolahnya aku ga ada temen yang mau diajak,jadi ga ikut melayat,hanya mendoakan,tapi anehnya aku sering bermimpi melayat guruku itu....




                                          bersambung,maaf ya kawan-kawan nanti aku sambung lagi :)